MATADUNIA | New Haven - Caroline Wozniacki kembali mengirim pesan penting bahwa ia layak menjadi unggulan teratas di grand slam Amerika Serikat Terbuka mulai Selasa depan.
Petenis peringkat dua dunia asal Denmark itu, Sabtu (28/7) dini hari, meraih kemenangan atas petenis Rusia Elena Dementieva 1-6, 6-3, 7-6(5), di babak semifinal turnamen Pilot Pen. Di final, Wozniacki akan berhadapan dengan petenis Rusia yang lain, Nadia Petrova.
Petenis peringkat dua dunia asal Denmark itu, Sabtu (28/7) dini hari, meraih kemenangan atas petenis Rusia Elena Dementieva 1-6, 6-3, 7-6(5), di babak semifinal turnamen Pilot Pen. Di final, Wozniacki akan berhadapan dengan petenis Rusia yang lain, Nadia Petrova.
Wozniacki, yang merupakan juara bertahan di turnamen ini dan sebelumnya sudah menang 12 kali tanpa kalah sebelum tampil di New Haven, sempat tak berkutik di set pertama. Petenis berusia 20 tahun itu hanya bisa merebut satu game sementara Dementieva langsung berhasil mematahkan dua servis pertama Wozniacki dan mengulanginya lagi di game terakhir set tersebut.
Namun Wozniacki berhasil menemukan permainannya di set kedua. Di set penentuan, Wozniacki berhasil menunjukkan mental juaranya. Setelah sempat tertinggal 5-4, ia akhirnya bisa menyamakan kedudukan dan kemudian menang lewat permainan tie break.
“Aku katakan pada diriku sendiri untuk terus bertarung,” kata Wozniacki. “Dia (Dementieva) masih harus menang empat poin lagi (saat kedudukan 5-4 set ketiga) jadi kamu masih bisa punya kesempatan.”
Setelah memenangkan Rogers Cup di Montreal pekan lalu, Wozniacki menyatakan dirinya tidak lagi punya merasa ada tekanan untuk menjadi unggulan pertama di Amerika Serikat Terbuka. “Tekanan adalah ketika kamu menjadi pusat perhatian dan kamu merasa tidak nyaman. Ketika kamu merasa nyaman di situ, dan kamu bisa melakukan segala hal yang harus kamu lakukan, maka itu berarti tidak ada tekanan,” ujar petenis berambut pirang ini.
Di semifinal lain, Nadia Petrova yang merupakan petenis peringkat ke-19 dunia menundukkan rekan senegaranya Maria Kirilenko 2-6, 6-2, 6-2. Sedang dii sektor putra, petenis Ukraina Sergiy Stakhovsky akan bertemu petenis Uzbekistan, Denis Istomin di babak final. (Ap/Aris)(Tempo)
0 komentar