Jakarta - Menjelang musim mudik tahun ini Kementerian Kesehatan menyiapkan beberapa program kesehatan.
Salah satunya menyediakan 500 pos kesehatan untuk pemudik di sepanjang jalur mudik Lampung, Pulau Jawa dan Pulau Bali.
Salah satunya menyediakan 500 pos kesehatan untuk pemudik di sepanjang jalur mudik Lampung, Pulau Jawa dan Pulau Bali.
"Sudah siap Insya Allah," ujar Menkes Endang Rahayu Sedyaningsih usai acara buka puasa bersama di kediamaan dinas Menkes, Jl Denpasar, Jakarta, Selasa
(24/8/2010).
Endang mengatakan, 27 Agustus mendatang dirinya dengan Menteri Perhubungan
Freddy Numberi akan melakukan apel bersama untuk menyatakan kesiapan untuk menghadapi arus mudik.
"Nanti kita sampaikan selengkapnya Jumat (27/8) besok," imbuhnya
Sementara itu Dirjen Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P2PL)
Kementerian Kesehatan Prof Tjandra Yoga Aditama mengatakan pos yang disiapkan sebanyak 500 pos di sepanjang jalur mudik Lampung, Pulau Jawa dan Pulau Bali.
"500 pos kesehatan di jalur Lampung, Jawa dan Bali. Itu belum termasuk rumah
sakit dan puskesmas yang ada disekitarnya," papar Tjandra. (detiknews)