MATADUNIA ONLINE | JAKARTA - Upaya perbaikan Jalan R.E. Martadinata, Jakarta Utara, yang terus dilakukan selama dua pekan ini telah sampai pada pemasangan tiang pancang.
Tiang-tiang ini dipasang untuk menopang konstruksi jalan yang baru dari gerusan air laut. Namun menurut Ketua Majelis Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi (LPJK) Nasional Manahara R. Siahaan, Senin (27/9), pemasangan tiang-tiang pancang ini sia-sia dan hanya bersifat penanggulangan sementara.
Tiang-tiang ini dipasang untuk menopang konstruksi jalan yang baru dari gerusan air laut. Namun menurut Ketua Majelis Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi (LPJK) Nasional Manahara R. Siahaan, Senin (27/9), pemasangan tiang-tiang pancang ini sia-sia dan hanya bersifat penanggulangan sementara.
Penyebab pasti amblesnya Jalan R.E. Martadinata hingga kini memang masih menjadi perdebatan. Menurut geolog Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Jan Sopaheluwakan, amblesnya jalan ini akibat kurang matangnya perencanaan pembangunan yang tidak memperhatikan kondisi alam sekitar [baca: Penyebab Amblesnya JL RE Martadinata Belum Jelas].
Jan Sopaheluwakan menambahkan, perbaikan yang direncanakan akan menghabiskan waktu tiga bulan ini diharapkan dapat terealisasi dengan baik dengan perencanaan matang. Dengan demikian, tidak timbul kegagalan proyek serupa yang dapat merugikan masyarakat. (Apy/Ans)
0 komentar